Dimana Kuman Bersembunyi?
Kuman bersembunyi di sudut ruangan yang tidak kasat mata.
Kuman bersembunyi di sudut ruangan yang tidak kasat mata. Dimanakah sebenarnya kuman-kuman ini berada? Beberapa tempat dimana mereka berada berikut ini akan mengejutkan Anda!
- Kantor Anda. Peralatan kantor yang digunakan bersama adalah magnet kuman dan jarang dibersihkan dengan benar. Desinfeksi ruang atau meja kerja Anda, terutama bila Anda berbagi ruang dengan rekan kerja. Gunakan Dettol Tisu Basah Antibakteri atau semprotkan area kantor dengan mencampurkan Dettol Antiseptik Cair dengan air ke dalam botol penyemprot (spray) dan biarkan mengering untuk hasil maksimal. Pastikan Anda membersihkan:
- Telepon
- Meja kerja
- Keyboard dan mouse komputer
- Tempat lada dan garam: karena jarang dibersihkan, tempat garam dan lada adalah salah satu benda yang paling kotor di dapur Anda. Sesuai dengan penelitian tahun 2008 di University of Virginia, para peneliti melakukan tes permukaan benda di 30 rumah dimana orang-orang mulai mengalami gejala sakit flu dan demam. Sekitar 41% dari permukaan benda tersebut terkontaminasi virus flu, sedangkan tempat lada dan garam 100% terkontaminasi virus flu. Membersihkan meja makan dengan melap bersih menggunakan desinfektan bisa membantu Anda melawan penyebaran kuman.
- Pesawat terbang. Virus pernapasan dan infeksi bakteri mudah menyebar di dalam pesawat. Terjebak di ruangan sempit bersama penumpang lain dan udara yang berputar-putar mempercepat penyebaran penyakit di musim flu. Kami menyarankan untuk selalu membawa Dettol Tisu Basah Antibakteri untuk mendesinfeksi:
- Pegangan tangan pada kursi
- Meja
- Jendela
- Gunakan Dettol Hand Sanitizer setelah menggunakan toilet, dan apabila Anda perlu mengganti popok bayi, desinfeksi terlebih dahulu area penggantian popok.
- Sikat gigi. Anda menggunakannya di mulut Anda 2x sehari, tetapi pernahkah Anda sadari begitu banyak kuman yang bersarang di dalamnya? Dan apakah Anda tahu bahwa saat Anda membilas lubang toilet, saat itu pun uap air yang mengandung kuman, bakteri dan virus menyebar ke udara dan mendarat pada sikat gigi Anda? Kuman tersebut dapat mengambang di udara kamar mandi Anda selama 2 jam setelah Anda menyiram toilet, sebelum hinggap pada benda atau permukaan lainnya. Tutuplah dudukan toilet Anda sebelum membilas dan ganti sikat gigi Anda, apalagi jika Anda pernah jatuh sakit.
- Teater film/Bioskop. Mirip dengan pesawat, teater film adalah tempat dimana kuman bersarang. Ruangan tertutup dengan kursi padat yang sering dipenuhi oleh orang-orang selama beberapa jam. Karena gejala flu jarang terlihat dalam waktu beberapa hari, maka mungkin saja orang-orang disana sudah terlebih dahulu jatuh sakit. Pastikan Anda selalu mencuci tangan dengan benar bila memungkinkan, terutama bila Anda hendak makan kudapan, dan hindari menyentuh mata, hidung, dan mulut Anda.
- Wastafel dapur. Sarana ini terlihat bersih, tetapi bisa saja toilet Anda lebih bersih dari wastafel dapur. Sisa makanan yang menumpuk bisa menjadi sarang kuman penyakit termasuk E.coli dan Salmonella berkembang biak. Ketika Anda mendesinfeksi lubang toilet dengan teratur, bisa saja Anda lupa untuk membersihkan wastafel dapur. Masukkan spons cuci basah ke dalam microwave dengan suhu tinggi selama 1 menit untuk membunuh kuman. Cobalah juga cuci wastafel menggunakan pemutih dengan teratur untuk mencegah penyebaran bakteri.
- Restoran. Selalu bersikaplah baik terhadap orang yang membuatkan atau membawa makanan Anda. Ini adalah pelajaran hidup yang harus diketahui semua orang. Tangan yang tidak dicuci dengan benar, atau tangan yang tidak dicuci sama sekali, dapat menodai makanan dengan virus dan bakteri. Jangan lupa bahwa makanan setengah matang atau mentah bisa menyebabkan seluruh dapur menjadi sarang salmonella dan shigella. Bahkan memesan makanan agar dimasak sampai matang tidak menjadi jaminan. Jika petugas dapur menyentuh makanan mentah dan kemudian menyentuh piring makan Anda atau roti yang baru dipanggang, dia bisa mengkontaminasi makanan Anda. Pilihlah dengan bijak restoran yang akan Anda kunjungi, dan cek apakah telah memiliki sertifikat kesehatan.
- Selimut dan handuk. Ketika Anda sakit, tempat tidur terlihat seperti tempat ternyaman di dunia. Tetapi tempat tidur juga dapat menjadi sarang kuman berkembang biak. Kuman bisa hidup di handuk dan selimut selama 3 – 7 hari tanpa inang (host). Bersihkan seprai Anda seminggu sekali dengan air panas dan handuk Anda setiap 1-3 hari. Kebanyakan bakteri akan mati jika handuk digantung di tempat kering, jadi jangan pernah meninggalkannya dalam kondisi lembab.
- Kantor dokter Anda. Tempat Anda mencari pertolongan bisa saja menjadi tempat yang berbahaya. Mungkin Anda tidak berpikir kantor dokter Anda terjangkit kuman dimana-mana, tetapi ingatlah bahwa Anda berbagi ruang sempit dengan orang lain yang mungkin memiliki penyakit menular. Pegangan pintu, kursi tunggu, mainan, bahkan baju dokter juga bisa terkontaminasi. Hindari menyentuh benda-benda atau permukaan yang mungkin disentuh juga oleh orang lain dan cucilah tangan selalu. Jika Anda membawa anak Anda, bawalah mainan sendiri dari rumah
Dimana saja kuman bersembunyi? Jawabannya adalah mereka tidak bersembunyi sama sekali. Perlindungan terbaik dari penyebaran kuman adalah dengan mencuci tangan secara teratur menggunakan Dettol Sabun Cuci Tangan Cair Antibakteri yang mampu membunuh 100 kuman penyebab penyakit, termasuk flu dan diare.